Gelar Upacara dan Komunikotavisual Peringati Hari Kartini

Dalam rangka mengenang jasa R.A. Kartini, sekolah yang berdiri sejak 1935 ini menggelar upacara bendera dan Komunikotavisual emansipasi wanita.

banner 120x600
banner 468x60

SINDOSOLONEWS.COM | SOLO – Hari Kartini yang jatuh pada 21 April diperingati secara khidmat oleh seluruh rakyat Indonesia, tak terkecuali oleh sekolah penggerak SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta, Jawa Tengah, Senin (21/04/2025).

banner 325x300

Dalam rangka mengenang jasa R.A. Kartini, sekolah yang berdiri sejak 1935 ini menggelar upacara bendera dan Komunikotavisual emansipasi wanita.

Kepala sekolah, Sri Sayekti, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai perjuangan Kartini kepada para anak didik. “Semua ini dilakukan untuk mengenang jasa Kartini. Kartini dikenal sebagai pelopor emansipasi wanita Indonesia. Melalui surat-suratnya, ia menyuarakan pentingnya pendidikan bagi perempuan pribumi agar tidak tertinggal dalam pembangunan,” ujar Sayekti.

Selain itu juga menggelar menggambar kartu pos yang melibatkan sekitar 27 siswa dari kelas 5C. Kegiatan kreatif ini digelar pada Senin, 21 April 2025, pukul 09.00 hingga 10.30 WIB.

Dengan mengusung media kartu pos berukuran 20 x 12 cm, para siswa diberi kebebasan untuk menggambar sekaligus menuliskan pesan yang mencerminkan semangat dan nilai-nilai perjuangan R.A. Kartini. Hasil karya para siswa kemudian akan dipajang dan digantung di halaman sekolah sebagai bentuk apresiasi, sekaligus dapat dinikmati oleh siswa dari kelas lain.

Wali kelas 5C, Ani Rahmawati, menjelaskan bahwa kegiatan ini memiliki nilai edukatif dan inspiratif.

“Ini menjadi cara menarik untuk mengenalkan kembali semangat perjuangan Kartini melalui pendekatan yang kreatif dan dekat dengan dunia anak-anak. Jadilah Seperti RA Kartini, buat mimpimu tetap besar dan bekerja keras belajar untuk meraihnya dan jangan lupa berdoa, beribadah, bangun pagi, dan bermasyarakat,” jelasnya.

Co-founder Komunikotavisual, Basnendar H, menambahkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat berkarya dan berekspresi di kalangan siswa sejak dini.

“Melalui aktivitas menggambar ini, siswa dapat bebas mengekspresikan ide kreatif mereka sekaligus mengenang jasa-jasa RA Kartini dengan cara yang menyenangkan dan bermakna,” ungkapnya.

Kegiatan ini menjadi contoh bagaimana peringatan Hari Kartini tidak hanya bisa dilakukan secara seremonial, tetapi juga melalui kegiatan yang mengasah imajinasi serta memperkuat nilai-nilai kebangsaan dan kreativitas di kalangan generasi muda.

(Obie/Jatmiko/r.)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!