banner 728x250

Danramil 05/Pasar Kliwon Dan Babinsa Sangkrah Terjun Langsung ke Lokasi Bantu Evakuasi Warga Akibat Banjir

banner 120x600
banner 468x60

SURAKARTA  | SINDOSOLONEWS.COM – Danramil 05 Pasar Kliwon Kodim 0735/Surakarta Kapten Kav. Supriyanto bersama Babinsa kelurahan Sangkrah Sertu Eko dan Bapak Suparno S.Sos M.M, selaku Lurah Sangkrah,serta Sibat terjun langsung ke lapangan membantu evakuasi warga yang terdampak banjir akibat luapan sungai bengawan Solo bertempat Sawahan Dadapan RT 04 RW 13 dan Rt 03 RW 10 ,RT 05 RW 11, RT 04 RW 12 kelurahan Sangkrah Kecamatan pasar Kliwon, Selasa (25/02/2025).

Danramil 05/pasar Kliwon Kodim 0735/Surakarta Kapten Kav. Supriyanto menegaskan dirinya memerintahkan Anggotanya terutama Babinsa untuk terjun langsung ke wilayah guna mengetahui situasi di Lapangan sehingga dengan cepat memberikan bantuan.

banner 325x300

“Hujan yang terus menerus membuat debet air sungai Bengawan Solo meluap sehingga merendam beberapa rumah/pemukiman yang berada di bantaran sungai Bengawan solo.”terangnya.

“Dalam kesempatan tersebut Babinsa segera berkoordinasi dengan BPBD Kota Surakarta, relawan dan dibantu warga sekitar guna bantu evakuasi warga terdampak banjir ketempat yang lebih aman. TNI harus selalu hadir dan bantu kesulitan rakyat Disekelilingnya,”pungkas Danramil.

(Arda 72)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!